SNP.co.id – Dengan mengusung tema “Melalui Peningkatan Kompetensi, Kita Wujudkan Profesionalisme Satpam dalam Rangka Menciptakan Keamanan dan Ketertiban di Lingkungan Kerja”, kegiatan “INPAMINDO 2018 Pameran & Seminar” ini menekankan perlunya peningkatan kompetensi demi terwujudnya profesionalisme satpam dalam lingkungan kerja.
Tentu saja peningkatan kompetensi ini memerlukan dukungan dari berbagai pihak yang terlibat langsung dalam industri pengamanan. Diskusi yang menarik mengenai hal ini, baik dari sisi Obvitnas dan Terorisme, serta Kompetensi dan Profesi akan diulas pada kegiatan ini, termasuk diskusi berbagai pihak yang terlibat mulai dari pemangku kepentingan, PAKAR (Pusat Kajian Radikalisme dan Deradikalisasi), Baharkam Polri, BNPT, SKK Migas, Bank Indonesia dan masih banyak lagi.
Asosiasi Badan Usaha Jasa Pengamanan Indonesia (ABUJAPI), Asosiasi Sekuriti Industri Migas (ASIM), Asosiasi Perusahaan Jasa Pengolahan Uang Tunai Indonesia (APJATIN), Asia Pacific Security Association Indonesia Chapter (APSA), Asosiasi Profesi Sekuriti Indonesia (APSI) adalah organisasi profesi tempat bergabungnya para pakar, pemerhati dan perusahaan di bidang pengamanan. Asosiasi – asosiasi ini merupakan mitra kerja pemerintah dalam memberikan masukan – masukan dalam beberapa hal dengan visi untuk dapat meningkatkan kompetensi profesionalisme satpam, yang merupakan mitra polisi di lingkungan masyarakat maupun lingkungan kerja.
PT Sentra Nursa Persada sebagai salah satu Badan Usaha Jasa Pengamanan (BUJP) yang aktif dalam kegiatan pengembangan bisnis jasa pengamanan di Banten dan sekitarnya pun mengirimkan sejumlah direktur dalam kegiatan tersebut agar memperoleh informasi terbaru tentang dunia pengamanan di Indonesia. Selain itu PT Sentra Nursa Persada pun mendapat surprise berupa hadiah tour ke Bali yang diserahkan pada saat acara tersebut yang diterima oleh Pak Juhri.
Bagi masyarakat yang membutuhkan jasa pengamanan maupun jasa tenaga kerja di Banten, kami siap membantu anda untuk mengamankan lingkungan perusahaan ataupun bisnis anda agar usaha anda menjadi aman dan nyaman. Bravo PT Sentra Nursa Persada!!!